Halaman

Rabu, 02 Maret 2011

Lapangan Olahraga :)

Lapangan Rampal Malang. Aku suka dengan lapangan ini, terutama bila hari minggu saat banyak orang berolahraga. Aku suka sekali. Dilapangan ini, ada fasilitas untuk jogging, senam, jalan kaki, sepakbola anak dan dewasa, terapi menginjak barisan batu kecil untuk orangtua dan lainnya, basket, voli, tenis, bulu tangkis, sepatu roda, serta parkir. Menurutku sangat lengkap untuk warga melakukan banyak kegiatan olahraga secara gratis. Lapangan seperti inilah yang dibutuhkan di setiap kota. Dengan adanya lapangan ini, banyak orang akan lebih mudah untuk berolahraga dan menghirup udara yang sehat. :)
Aku punya orangtua yang membutuhkan tempat untuk olahraga juga. Bila memang ingin memiliki rumah di Malang, aku ingin rumah itu dekat dengan lapangan rampal, sehingga bisa lebih mudah untuk berolahraga. :)

 Jalan ini biasanya digunakan untuk senam dan sepatu roda anak saat senam telah selesai.
Lapangan sepak bola untuk orang dewasa dan jogging.

Tidak ada komentar: